BANYUASIN, LS – Guna mendukung prasarana personil Polsek Sungsang dalam melaksanakan tugas sehari-hari, Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan rumah dinas (Rumdin) Polsek Sungsang.
Turut hadir dalam kesempatan itu, Kabag Log Polres Banyuasin Kompol Tulus Juliyanto, Forkopimcam Banyuasin II, Konsultan CV Hana Sarang Ilham, Vendor Amir Hamzah, Camat Banyuasin II Ahmad Riduan SSos MSi, Kapolsek Sungsang Iptu Fariz Muhammad, Danramil 430 – 02/ Sungsang diwakili Babinsa Desa Sungsang IV Sertu Mardeli.
Kades Marga Sungsang Taufik Ansori, Kades Sungsang I Kailani, Kades Sungsang II H Alex Sander SIP, Kades Sungsang III H Amiruddin, Kades Sungsang IV yang diwakili Staf Desa Arfan, Kepala Capem Bank Sumsel Babel Moch Nasir, Tokoh Agama H Usman, Tokoh Adat H Saidi, Toko Masyarakat Herman, dan Tokoh Pemuda Mgs Nawawi.
Sebelum peletakan batu pertama,
pada pukul 09.00 WIB, Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo tiba
di Mako Polsek Sungsang langsung menuju ruangan Kapolsek Sungsang sebagai Transit.
Sekira pukul 09.15 WIB, dilanjutkan dengan pembagian paket Bansos sebanyak 4 paket kepada Tokoh Agama H Usman, Tokoh Adat H Saidi, Tokoh Masyarakat Herman dan Tokoh Pemuda Mgs Nawawi.
Kapolres Banyuasin Ruri Prastowo, mengatakan bahwa pembangunan Rumah Dinas Polsek Sungsang ini sebanyak 11 unit, terdiri dari type 38 sebanyak 10 unit dan type 45 sebanyak 1 unit.
AKBP Ruri Prastowo dalam kesempatan itu, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Forkopimcam, sekaligus mengingatkan agar pelaksanaan pembangunan Rumdin ini dengan serius.
“Dalam pelaksanaan pembangunan Rumah Dinas Polsek Sungsang harus bersungguh-sungguh, karena batas akhir pembangunan sampai dengan Bulan Oktober 2025,” jelasnya.
Menurutnya, dilihat dari laporan yang sering dikirim oleh Kapolsek Sungsang, adanya hubungan emosional dengan pihak Kecamatan, pihak desa maupun instansi terkait
“Oleh karena itu, hubungan emosional tersebut kedepan diharapkan lebih humanis,” harapnya.
Dengan dilaksanakannya peletakan
batu pertama ini menandai dimulainya pembangunan fasilitas perumahan bagi anggota kepolisian di tingkat Polsek.
“Tujuan dari pembangunan ini adalah untuk meningkatkan kesejahteraan personel dan mendukung kinerja dalam melaksanakan tugas sebagai Pelindung, Pelayanan dan Pengayom Masyarakat” jelas orang nomor satu dilingkungan kepolisian Polres Banyuasin ini.
Lebih lanjut, Ruri menjelaskan bahwa pembangunan rumah dinas ini diharapkan dapat memberikan
dampak positif bagi anggota
kepolisian dan pelayanan kepada masyarakat.
Sementara, Camat Banyuasin II Ahmad Riduan sangat mengapresiasi kinerja Polsek Sungsang selama dirinya menjabat Camat Banyuasin II, baik acara di Kecamatan, desa maupun instansi yang lainnya dilaksanakan secara bersama – sama.
Terkait adanya pembangunan
Rumdin untuk Personil Polsek
Sungsang, dirinya mengharapkan lebih mengedepankan kesejahteraan bagi personil Polsek Sungsang.
“Adanya Pembangunan Rumdin
Polsek Sungsang, diharapkan
kepada personil Polsek Sungsang
dapat merasakan manfaatnya yaitu kesejahteraan tempat tinggal yang nyaman,” pungkasnya. (les)