MUBA, LS – Pemerintah Desa Teluk Kijing II Kecamatan Lais Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) untuk Triwulan Kedua tahun 2025.
Penyaluran yang digelar di Kantor Desa Teluk Kijing II, Senin (26/5/2025) dihadiri Kepala Desa, Perangkat Desa, Ketua BPD, Babinkamtibmas, KPM/KPMD dan Mayarakat Penerima BLT.
Menurut Kepala Desa Teluk Kijing II, Lumban Tobing menjelaskan, penyaluran ini mengacu pada UU Nomor 6 tahun 2014 tentang Dana Desa dan Permendes, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Nomor 2 Tahun 2024 tetang Petunjuk Operasional Fokus Penggunaan Dana Desa Tahun 2025.
“Alhamdulillah hari ini kita telah menyalurkan BLT DD untuk bulan April hingga Juni 2025 kepada 34 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Desa Teluk Kijing II. Masing – masing KPM menerima uang tunai sebesar Rp. 900ribu untuk tiga bulan lamanya,” jelasnya.
Lanjutnya, BLT Dana Desa merupakan salah satu program perlindungan sosial yang bertujuan untuk membantu keluarga miskin dan rentan miskin di wilayah desa Teluk Kijing II yang terdampak kondisi ekonomi. Dana ini bersumber dari alokasi Dana Desa tahun anggaran 2025 yang disalurkan secara rutin setiap bulan.
“Kita berharap bantuan ini dapat meringankan beban kebutuhan pokok keluarga penerima manfaat serta digunakan secara bijak dan sesuai kebutuhan,” pungkasnya. (Les)