Liputansumatera.com
Tegas dan Lugas
muba sejahtera

Bupati H Askolani Resmikan Kampung Agro Wisata Religi Dan Sawah

BANYUASIN, Liputansumatera.com – Dalam rangka mewujudkan salah satu program prioritas dari 7 program unggulan Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin yaitu Petani Bangkit, secara resmi Bupati Banyuasin H Askolani SH MH meresmikan pembangunan kampung agrowisata religi dan peresmian cetak lahan sawah baru di Desa Langkan, Kecamatan Banyuasin lll, (17/3/2023).

Melihat potensi pengembangan tanaman padi dan pengembangan areal sawah lebak di Kecamatan Banyuasin lll, H Askolani mengatakan, masih sangat terbuka lebar untuk pengembangan secara intensifikasi dan extensifikasi.

Dengan ini Pemkab Banyuasin mengajak 7  kelompok usaha tani di Kecamatan Banyuasin lll untuk memulai dan membiasakan gerakan tanam, baik itu secara swadaya bersama-sama dan mandiri perseorangan.

“Untuk mendukung program swasembada pangan, maka Pemerintah Kabupaten Banyuasin bekerjasama dengan Pemerintah Pusat dan Provinsi Sumsel, pada tahun 2023 memprogramkan peningkatan produksi padi dan jagung dengan sasaran luas tanam padi seluas 248.109 hektar dan jagung seluas 37.214 hektar. Berdasarkan data statistik pertanian sampai dengan bulan Februari 2023 pencapaian luas tanam padi kita MT 2022/2023 mencapai 40.254 Ha atau 56,52 persen,” jelas H Askolani.

Lebih lanjut Askolani mengatakan, potensi lahan lebak di Kabupaten Banyuasin berdasarkan data statistik pertanian seluas 28.539 hektar dan realisasi tanamnya seluas 31.269 hektar atau 1.1 persen. Khusus Kecamatan Banyuasin lll luas lahan lebak 1.460 hektar dan yang sering melakukan penanaman seluas 905 hektar, artinya ada lebih dari 555 hektar di Kecamatan Banyuasin lll lahan sawahnya belum dimanfaatkan secara optimal dan berkelanjutan.

“Tentunya harapan kedepan dapat meningkatkan produksi ditahun 2023, khususnya produksi padi dan keberhasilan program food estate akan memantapkan Kabupaten Banyuasin sebagai lumpung pangan di Provinsi Sumsel, sebagai penyumbang lumbung pangan nasional dan Banyuasin akan meningkat dari peringat 4 menjadi 3, 2 bahkan 1,” pungkasnya. (Les)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.